Categories: Sejarah

9 Tujuan Orde Lama Beserta Peran Pencapaiannya bagi Bangsa Indonesia

Didalam sejarah kemerdekaan Indonesia maupun catatan sejarah Indonesia, terdapat didalamnya dua orde pemerintahan yang sangat berpengaruh dalam perkembangan stabilitas nasional Indonesia. Kedua orde pemerintahan tersebut adalah pemerintahan orde lama dan pemerintahan orde baru. Kedua orde pemerintahan tersebut pastinya memiliki pengaruh serta tujuan masing-masing bagi bangsa Indonesia pada masa tersebut. Oleh sebab itu, dalam kesempatan kali ini akan dibahas mengenai tujuan orde lama beserta dengan peran atau keberhasilan yang dicapai bangsa Indonesia dalam masa orde lama. Apa saja tujuan dan peran tersebut? mari simak ulasan berikut ini.

Pengertian Orde

Sebelum membahas mengenai tujuan orde lama, perlu dipahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan orde, termasuk pula apa yang sebenarnya mengarah pada penyebutan orde lama dan orde baru Indonesia. Kata orde sendiri berasal dari bahasa Latin yaitu “ordo” dimana berarti deretan, susunan, aturan, kelas, maupun juga ketertiban. Dari asal kata tersebut maka orde dapat diartikan sebagai suatu bagian yang mengandung berbagai macam unsur didalamnya yang diatur melalui prinsip-prinsip tertentu. Prinsip-prinsip tersebut lah yang akan menentukan serta mengatur hubungan antara satu unsur dengan unsur yang lainnya hingga tersusun satu kesatuan yang baik.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa dalam sejarah Indonesia sendiri terdapat dua orde pemerintahan sebelumnya, yaitu orde baru dan orde lama. Orde lama yang akan dibahas dalam ulasan kali ini sendiri merupakan sebuah sebutan bagi masa pemerintahan Indonesia dibawah pimpinan presiden Soekarno, sejak tahun 1945 hingga 1968. Sedangkan orde baru merupakan suatu sebutan yang mewakili sistem pemerintahan Indonesia dibawah pimpinan presiden Soeharto. Orde baru ini mulai berkuasa sejak runtuhnya orde lama pada tahun 1968 hingga munculnya orde reformasi di tahun 1998. Kedua orde pemerintahan tersebut pastinya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing, seperti kelebihan dan kekurangan orde baru maupun orde lama. Selain itu, pengaruh dan peran yang dicapai oleh bangsa Indonesia di masa tersebut juga berbeda-beda, termasuk pula tujuannya. Lantas apa tujuan orde lama? Berikut penjelasan lebih jelasnya.

Tujuan Orde Lama

Sistem pemerintahan orde lama maupun rezim orde lama merupakan masa pemerintahan presiden Soekarno, dimana pada masa ini presiden Soekarno telah mengikrarkan adanya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang terdiri dari wilayah dari Sabang hingga Merauke. Sebagai salah satu pemimpin besar revolusi Indonesia, Bung Karno telah berhasil membangun politik dalam negeri dan juga politik luar negeri. Sebagai contoh seperti  munculnya Gerakan Non Blok dan ikutnya Indonesia dalam konferensi Asia-Afrika. Stabilitas nasional dan keberhasilan Indonesia di dunia Internasional dibawah naungan presiden Soekarno akhirnya harus runtuh setelah dikeluarkannya Supersemar dan dilantiknya Jendral Suharto sebagai presiden RI ke 2 pada 27 Maret 1968 oleh MPRS, sehingga memunculkan rezim pemerintahan orde baru.

Sebagai salah satu masa pemerintahan di Indonesia yang penting, pastinya orde lama juga memiliki beberapa tujuan yang ingin dicapai dibawah kepemimpinan presiden Soekarno. Beberapa tujuan dari orde baru tersebut diantaranya adalah:

  • Menciptakan suatu “national character building” atau pembangunan karakter bangsa, dimana diharapkan adanya karakter politik nasionalisme Indonesia yang anti imperialisme, anti kolonialisme, dan juga pastinya pro akan perdamaian nasional maupun dunia.
  • Dalam masa orde lama juga bertujuan untuk membangun atau membangkitkan rasa percaya diri Indonesia sebagai suatu bangsa yang besar dan juga dapat menyelesaikan permasalahannya sendiri.
  • Salah satu tujuan yang sangat menonjol dari orde lama sendiri adalah adanya keinginan untuk mengangkat derajat dan juga martabat bangsa Indonesia, baik bagi bangsa Indonesia itu sendiri maupun di mata dunia.

Itulah beberapa tujuan orde lama yang dapat diambil dari nasionalisme presiden Soekarno pada masa orde lama. Dari beberapa tujuan diatas sebenarnya juga dapat disimpulkan bahwa tujuan orde lama yang sesungguhnya adalah untuk menjadikan negara dan bangsa Indonesia bermartabat di mata dunia, hal ini dapat dilihat dari beberapa peran yang dicapai oleh bangsa Indonesia sendiri baik di tingkat nasional maupun di dunia. Beberapa peran aktif bangsa Indonesia tersebut diantaranya seperti:

  • Terbentuknya suatu ideologi Pancasila sebagai dasar berjalannya bangsa Indonesia.
  • Adanya beberapa pembangunan gedung dan monumen penting terutama di Jakarta dan juga kota besar lainnya di Indonesia.
  • Pembentukan UUD 1945 sebagai dasar negara dan tujuan negara Indonesia.
  • Berlangsungnya Konferensi Meja Bundar di Den Haag, Belanda yang menjadikan Indonesia sebagai satu negara yang berdaulat.
  • Masuknya Indonesia sebagai anggota baru PBB.
  • Sebagai salah satu penggagas Konferensi Asia Afrika yang berlangsung di Bandung, dan masih banyak lagi peran aktif bangsa Indonesia pada masa orde baru.

Walaupun Indonesia juga mencapai beberapa pencapaian yang cukup gemerlang pada masa orde lama, namun kemudian orde lama akhirnya tetap runtuh. Runtuhnya orde lama sendiri diawali dengan adanya dualisme kepemimpinan di Indonesia, yaitu kepemimpinan presiden Soekarno dan Jendral Soeharto yang menambah keguncangan dalam stabilitas nasional yang memang belum sepenuhnya stabil pada masa itu.

Terlebih lagi kebijakan-kebijakan yang diambil oleh presiden Soekarno dianggap terlalu mengarah pada komunisme sebagai salah satu penyimpangan terhadap konstitusi yang dibentuk, mengingat pula presiden Soekarno juga merumuskan politiknya sebagai “anti nekolim” yang berakibat pada lebih dekatnya presiden Soekarno dengan blok Timur dan sejalan dengan PKI.

Kondisi ini juga membuat kalangan militer keberatan dengan kebijakan Soekarno sehingga menyebabkan munculnya beberapa konflik panas di Indonesia. Sehingga pada 22 Februari 1967, presiden Soekarno menyerahkan kekuasaanya pada Jendral Soeharto, dan meruntuhkan orde lama. Demikian penjelasan mengenai tujuan orde lama dan peranan didalamnya, semoga informasi diatas dapat bermanfaat.

Recent Posts

2 Macam Badan Usaha Berdasarkan Wilayah Negara Beserta Contohnya

Badan usaha berdasarkan wilayah negara adalah badan usaha yang mana didalamnya dapat dikelompokkan dari asal…

1 year ago

12 Lembaga Administrasi Negara : Beserta Tugas dan Fungsinya

Pemerintahan suatu negara memiliki banyak lembaga yang bertanggung jawab atas berbagai aspek administrasi negara. Lembaga-lembaga…

2 years ago

4 Perwujudan Semangat Pendiri Bangsa Dalam Kehidupan Sehari-hari

Para pendiri bangsa telah berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita besar bangsa Indonesia, salah satu wujud komitmen…

2 years ago

Sejarah Otonomi Daerah Di Indonesia

Dari sudut pandang etimologi, kata "Otonomi" berarti mengatur sendiri atau memerintah sendiri. Pengertian Otonomi Daerah dapat…

2 years ago

5 Komitmen Pendiri Negara Dalam Perumusan Dasar Negara

Komitmen di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai "Tanggung jawab", perilaku bertanggung jawab dapat…

2 years ago

5 Konsep Pembagian Kekuasaan Secara Vertikal di Indonesia dan Contohnya

Pasal 18 ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan bahwa Negara Kesatuan Republik…

2 years ago