Categories: Sejarah

4 Makna Ikrar Sumpah Pemuda bagi Generasi Muda Paling Lengkap

Ikrar Sumpah Pemuda merupakan suatu bukti adanya perjuangan yang tak ada habisnya dari para pemuda Indonesia pada masa perjuangan kemerdekaan, walaupun pada dasarnya berasal dari latar belakang yang berbeda-beda. Semangat juang dari para pemuda pada masa itulah yang sering dijadikan suatu contoh yang wajib di ikuti atau di contoh oleh para generasi baru, terutama oleh para pemuda Indonesia di masa sekarang ini. Oleh sebab itu, pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai makna ikrar Sumpah Pemuda yang perlu diketahui dan dipahami sebagai bagian dari tonggak sejarah kemerdekaan Indonesia. Apa saja makna ikrar sumpah pemuda tersebut? mari simak ulasan lengkap berikut ini.

Sejarah Sumpah Pemuda

Sebelum membahas mengenai makna ikrar Sumpah Pemuda lebih lengkap lagi, perlu di ketahui pula sejarah dan apa yang sebenarnya disebut sebagai Sumpah Pemuda. Karena dengan mengetahui sejarah lengkap dari Sumpah Pemuda juga dapat menambah pemahaman akan makna Sumpah Pemuda itu sendiri. Lalu bagaimana sejarah Sumpah Pemuda, berikut penjelasannya.

Ikrar Sumpah Pemuda merupakan hasil dari berlangsungnya Kongres Pemuda II yang berlangsung selama 2 hari, yaitu pada tanggal 27 dan 28 Oktober 1928. Dimana di gagas oleh PPI atau yang dikenal sebagai Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia. Yang mendorong berlangsungnya Kongres Pemuda sendiri adalah adanya pemikiran para pemuda pada masa itu yang sadar bahwa pergerakan dari organisasi-organisasi yang lebih bersifat kedaerahan tidak dapat memberikan hasil yang berarti dalam upaya pencapaian kemerdekaan Indonesia. Karena pergerakan kedaerahan seperti itu akan sangat mudah dipatahkan oleh penjajah, terutama oleh Belanda yang saat itu sedang menguasai sebagian besar wilayah Indonesia.

Oleh sebab itulah, organisasi-organisasi pemuda yang bersifat kedaerahan melebur menjadi satu dan mengadakan Kongres Pemuda untuk melawan penjajah bersama. Kongres Pemuda sendiri bertujuan untuk menyatukan organisasi-organisasi pemuda yang terpecah, dan berhasil melangsungkan sebanyak 2 kali. Dimana Kongres Pemuda yang kedua kemudian berhasil menghasilkan ikrar Sumpah Pemuda. Ikrar Sumpah Pemuda yang dihasilkan pula menjadi suatu tonggak semangat para pejuang kemerdekaan Indonesia pada masa itu, dimana mereka ingin mencapai satu tanah air Indonesia, bangsa Indonesia, dan bahasa Indonesia. Ikrar Sumpah Pemuda juga dijadikan asas bersama pada setiap pertemuan-pertemuan yang membahas mengenai kemerdekaan Indonesia, terlebih lagi ikrar Sumpah Pemuda juga selalu disiarkan melalui surat kabar dan selalu dibacakan sebagai awal atau pembuka rapat perkumpulan-perkumpulan tersebut.

Isi Ikrar Sumpah Pemuda

Setelah mengetahui sejarah dari terbentuknya Ikrar Sumpah Pemuda, perlu diketahui pula isi dari Ikrar Sumpah Pemuda itu sendiri. Rumusan ikrar Sumpah Pemuda sendiri ditulis di secarik kertas oleh Moehammad Yamin yang kemudian diberikannya kepada Soegondo untuk di beri paras persetujuan, dan diikuti oleh anggota Kongres lainnya.  Mereka merupakan tokong Kongres Pemuda I dan II yang pastinya memiliki peran penting dalam proses ikrar Sumpah Pemuda di putuskan. Berikut isi ikrar Sumpah Pemuda tersebut:

  • Pertama:

Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.

  • Kedoea:

Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa satoe, bangsa Indonesia.

  • Ketiga:

Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.

Itulah isi dari ikrar Sumpah Pemuda yang wajib dipahami dan ketahui oleh seluruh pemuda Indonesia, terutama pada masa sekarang ini. Lalu bagaimana makna ikrar Sumpah Pemuda yang juga sama pentingnya dengan makna kemerdekaan Indonesia? berikut penjelasan lebih lanjutnya.

Makna Penting Ikrar Sumpah Pemuda

Dengan memahami sejarah dan juga isi dari ikrar Sumpah Pemuda, maka dapat membantu pemahaman yang lebih dalam lagi mengenai makna Sumpah Pemuda. Pastinya ikrar yang telah dihasilkan dengan semangat dan pengorbanan yang tinggi memiliki makna yang penting pula didalamnya, bahkan tidak hanya bermakna pada saat itu saja tetapi juga dapat memberikan makna yang berarti bagi perkembangan bangsa Indonesia di masa sekarang ini. Dimana pemuda memang merupakan tonggak dari perkembangan serta pembangunan bangsa Indonesia.

Adapun beberapa makna ikrar Sumpah Pemuda yang dapat diambil adalah sebagai berikut:

  1. Semangat Juang dan Semangat Pengorbanan yang Tinggi

Sebagai salah satu tonggak sejarah yang berhasil menjadi penyemangat bangsa demi mencapai cita-cita bersama yaitu berdirinya bangsa Indonesia atau juga cita-cita kemerdekaan Indonesia, maka ikrar Sumpah Pemuda tidak boleh dilupakan begitu saja. Justru semangat juang para pemuda pada masa itu perlu untuk ditiru demi kemajuan dan perkembangan bangsa Indonesia di masa sekarang.

Dari hal ini, salah satu makna ikrar Sumpah Pemuda yang sangat melekat didalamnya adalah adanya semangat juang dan semangat pengorbanan yang tinggi bagi bangsa Indonesia. Tanpa adanya semangat juang dan semangat pengorbanan yang tinggi oleh para pemuda Indonesia pada masa itu, maka bangsa Indonesia pastinya tidak akan bisa berdiri sekokoh sekarang ini.

Hal ini jugalah yang seharusnya bisa diambil dan di contoh oleh para pemuda Indonesia masa sekarang ini untuk selalu semangat mengobarkan karya nyata atau prestasi demi bangsa Indonesia, demi tetap mempertahankan tujuan pembangunan nasional juga. Jika para pemuda dahulu berjuang demi kemerdekaan Indonesia, maka pada masa sekarang para pemuda dapat berjuang dengan semangat demi eksistensi Indonesia di dunia internasional.

  1. Persatuan

Makna ikrar Sumpah Pemuda selanjutnya adalah adanya nilai persatuan didalamnya, yang mana juga menyangkut asas Bhinneka Tunggal Ika. Hal ini dapat dilihat dari para anggota kongres Pemuda yang berasal dari berbagai macam latar belakang yang berbeda-beda. Seperti perbedaan suku, budaya, bahasa, adat, etnik, dan lain sebagainya. Namun walaupun mereka berasal dari latar belakang yang berbeda-beda mereka tetap dapat membuktikan kerjasama yang baik melalui nilai persatuan.

Oleh sebab itu pula, didalam ikrar Sumpah Pemuda tertulis, satu tanah Indonesia, satu bangsa Indonesia, dan juga satu Bahasa Indonesia. Makna yang satu ini sangat cocok jika diterapkan dalam kehidupan masa sekarang, dimana para pemuda perlu untuk terus menerapkan nilai persatuan sebagai satu bangsa Indonesia.

Bukan justru menimbulkan berbagai macam konflik yang justru didasarkan adanya suatu perbedaan didalamnya, seperti permasalahan diskriminasi. Perlu diingat bahwa untuk mencapai suatu tujuan dan cita-cita bersama, maka juga perlu dilakukan secara bersama-sama. Maka dari itu, nilai persatuan sebagai salah satu makna Sumpah Pemuda juga wajib untuk dipahami dan diresapi dengan baik oleh seluruh pemuda bangsa Indonesia.

  1. Rasa Nasionalisme

Makna Sumpah Pemuda selanjutnya adalah adanya rasa nasionalisme yang tinggi didalam ikrar Sumpah Pemuda. Rasa nasionalisme atau rasa cinta akan bangsa Indonesia mengantarkan para pemuda pada masa itu untuk melakukan segala macam hal demi mencapai cita-cita kemerdekaan Indonesia. Salah satunya adalah dengan berjuang bersama melawan para penjajah yang ingin menguasai bangsa Indonesia.

Rasa nasionalisme ini juga lah yang harusnya dapat ditanamkan didalam jiwa para pemuda Indonesia dimasa sekarang. Mengapa demikian? Karena penjajahan didalam masa sekarang jauh lebih mudah dilakukan oleh bangsa lain kepada bangsa Indonesia di berbagai aspek kehidupan, walaupun bukan melalui pertempuran atau pertumpah darahan.

Penjajahan yang dimaksud seperti penjajahan budaya, ketika budaya asing yang masuk ternyata lebih banyak dilakukan dibanding dengan budaya asli Indonesia sendiri yang pastinya akan berpengaruh buruk terhadap identitas bangsa Indonesia, dan lain sebagainya. Oleh sebab itu, memiliki rasa nasionalisme atau cinta terhadap bangsa Indonesia seperti yang dicontohkan dalam ikrar Sumpah Pemuda juga wajib untuk dilakukan demi menjaga harga dan martabat bangsa Indonesia.

  1. Pantang Menyerah

Makna ikrar Sumpah Pemuda yang terakhir adalah adanya usaha yang tidak kenal lelah, atau juga jiwa pantang menyerah. Ketika pergerakan-pergerakan kedaerahan masih belum cukup atau bahkan terlalu lemah dalam mencapai kemerdekaan Indonesia, maka para pemuda pada saat itu berpikir lebih keras lagi dalam pencari solusi yang lebih baik. Dimana kemudian menghasilkan pemikiran untuk bergabung menjadi satu kekuatan pemuda bangsa Indonesia, dan bersama-sama menghadapi para penjajah bangsa Indonesia sampai dengan kemerdekaan Indonesia seutuhnya didapatkan.

Artinya bahwa jiwa pantang menyerah didalam para pemuda pada masa itulah yang juga wajib untuk di contoh dan diterapkan oleh para generasi baru, seperti para pemuda bangsa Indonesia saat ini. Karena seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa kunci dari keberhasilan, perkembangan, dan pembangunan bangsa Indonesia sebenarnya adalah ada ditangan para generasi muda bangsa Indonesia. Oleh sebab itu, jiwa pantang menyerah menjadi kunci yang wajib diterapkan demi bangsa Indonesia yang lebih baik lagi kedepannya.

Itulah dia beberapa penjelasan mengenai makna ikrar Sumpah Pemuda, dimana dapat disimpulkan bahwa ikrar Sumpah Pemuda sebenarnya memang mengandung beberapa makna yang patut untuk di contoh dan bahkan diterapkan bagi para generasi muda bangsa Indonesia saat ini. Hal ini menjadi penting karena tanpa perjuangan atau upaya bersama-sama maka bangsa Indonesia akan mudah goyang dan roboh.

Oleh sebab itulah, penting bagi seluruh pemuda bangsa Indonesia memahami dan mengetahui dengan baik makna Sumpah Pemuda itu sendiri seperti yang telah disampaikan diatas. Memahami dan memaknai ikrar Sumpah Pemuda memang bisa jadi berbeda-beda bagi setiap orang, dan yang telah dijelaskan diatas tersebut hanya beberapa contoh makna ikrar Sumpah Pemuda saja. Dengan memahami makna ikrar Sumpah Pemuda juga dapat menjadi bagian dari sikap dan perilaku mempertahankan NKRI setiap generasinya. Demikian penjelasan mengenai makna ikrar Sumpah Pemuda.

Recent Posts

2 Macam Badan Usaha Berdasarkan Wilayah Negara Beserta Contohnya

Badan usaha berdasarkan wilayah negara adalah badan usaha yang mana didalamnya dapat dikelompokkan dari asal…

1 year ago

12 Lembaga Administrasi Negara : Beserta Tugas dan Fungsinya

Pemerintahan suatu negara memiliki banyak lembaga yang bertanggung jawab atas berbagai aspek administrasi negara. Lembaga-lembaga…

2 years ago

4 Perwujudan Semangat Pendiri Bangsa Dalam Kehidupan Sehari-hari

Para pendiri bangsa telah berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita besar bangsa Indonesia, salah satu wujud komitmen…

2 years ago

Sejarah Otonomi Daerah Di Indonesia

Dari sudut pandang etimologi, kata "Otonomi" berarti mengatur sendiri atau memerintah sendiri. Pengertian Otonomi Daerah dapat…

2 years ago

5 Komitmen Pendiri Negara Dalam Perumusan Dasar Negara

Komitmen di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai "Tanggung jawab", perilaku bertanggung jawab dapat…

2 years ago

5 Konsep Pembagian Kekuasaan Secara Vertikal di Indonesia dan Contohnya

Pasal 18 ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan bahwa Negara Kesatuan Republik…

2 years ago