Pernah mendengar hukuman mati dan hukuman seumur hidup? Lalu apa perbedaan dari kedua hukuman tersebut? Berikut ini adalah pembahasannya dari berbagai dasar.
1. Perbedaan Berdasarkan Pengertian
- Hukuman mati
Hukuman mati adalah suatu bentuk hukuman atau vonis yang dijatuhkan pengadilan sebagai bentuk hukuman terberat yang dijatuhkan atas seseorang akibat perbuatannya.
- Hukuman seumur hidup
Sedangkan hukuman seumur hidup adalah bentuk hukuman yang dijatuhkan pengadilan kepada seseorang dengan memenjarakan selama masa hidupnya.
2. Perbedaan Berdasarkan Contoh Hukumannya
- Hukuman mati
Biasanya hukuman mati berbentuk membunuh orang yang bersalah dengan cara menggantung, menembak dan lain-lain.
- Hukuman seumur hidup
Sedangkan hukuman seumur hidup hanya memenjarakan orang yang bersalah selama masa hidupnya.
3. Perbedaan Berdasarkan Penerapannya
- Hukuman mati
Dalam penerapan hukuman mati tidak ada lagi unsur politik yang dapat mempengaruhi atau menawar dalam penegakan hukum dan keadilan yang telah diputuskan.
- Hukuman seumur hidup
Dalam penerapannya, hukuman penjara seumur hidup tersebut seorang narapidana sewaktu-waktu bisa saja mendapatkan amnesti karena adanya hukum yang bersifat politik yang berakibat luas terhadap negara.