Belajar merupakan sebuah kegiatan yang perlu dilakukan bukan hanya untuk pelajar saja tetapi bagi semua orang dari kecil sampai tua pasti butuh belajar. Belajar merupakan kebutuhan setiap orang, tetapi banyak yang merasa terpaksa kalau melakukan aktifitas belajar. Belajar seharusnya merupakan sebuah kebutuhan yang kita jalani dengan kesadaran penuh bahwa kita yang membutuhkan belajar karena merasa masih perlu ilmu untuk bekal masa depan nanti.
Disiplin dalam belajar merupakan kegiatan belajar yang dilakukan dengan rutin serta tepat waktu. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari disiplin belajar yaitu akan lebih bisa menggunakan waktu dengan baik untuk belajar. Disiplin belajar berati menaati peraturan yang berlaku dalam pembelajaran atau proses belajar serta ada sanksi atau hukuman jika melanggar aturan belajar. Disiplin belajar perlu diterapkan dalam kehidupan sehari-hari agar dalam belajar dapat mencapai tujuan pembelajaran.
Seorang anak perlu dilatih agar bisa disiplin belajar dari kecil karena pentingnya pendidikan anak usia dini agar nanti bisa menjadi kebiasaan sampai kelak dewasa. Untuk melatih disiplin belajar anak perlu melakukan contoh kepada anak, bukan hanya menyuruh anak untuk belajar. Seorang yang telah dewasa juga perlu disiplin belajar, baik belajar apapun karena sesungguhnya kita hidup di dunia ini tidak pernah lepas dari pembelajaran.
Beberapa cara meningkatkan disiplin belajar baik untuk anak atau untuk orang dewasa yaitu sebagai berikut :
Target akan mempengaruhi semangat dalam belajar sehingga bisa meningkatkan disiplin dalam belajar. Target merupakan beberapa hal yang ingin kita capai dari proses pembelajaran. Dengan menggunakan target belajar maka kita bisa mengukur kemampuan kita dalam belajar sudah seberapa berhasil. Buat target yang baik dan terperinci sehingga kita akan termotivasi untuk mencapainya. Dalam menentukan target belajar kita bisa menggunakan referensi buku pelajaran sesuai dengan kompetensi dasar yang harus dikuasai oleh siswa, setiap mata pelajaran berbeda. Cara memnentukan target belajar juga bisa dengan menentukan hasil misalnya harus bisa mendapat nilai 9 atau harus bisa menguasai 200 suku kata dalam seminggu atau harus bisa memenangkan suatu lomba.
Hadiah merupakan suatu yang menarik bagi semua orang. Dalam belajar pemberian hadiah dapat memacu meningkatkan disiplin belajar. Hadiah merupakan suatu tawaran yang menarik bahwa akan mendapatkannya jika berhasil mencapai suatu yang ditargetkan. Berikanlah hadiah atau janjikan hadiah pada diri anda jika berhasil mencapai target pembelajaran sehingga anda akan semakin semangat dan disiplin dalam belajar. Hadiah bisa berupa berbagai macam barang yang anda inginkan atau liburan yang anda impikan yang penting sesuatu yang menarik untuk diri anda dan merupakan cara meningkatkan semangat belajar.
Sanksi seperti halnya hadiah yaitu akan menjadi pemacu untuk melakukan disiplin belajar. Tetapi sanksi akan memberikan hukuman yang bisa anda terima karena telah melanggar aturan belajar atau tidak melakukan pembelajaran. Awal pemberian sanksi atau hukuman mungkin akan memaksa anda agar anda disiplin dalam belajar, tetapi setalah beberapa lama maka hal ini akan menjadi kebiasaan sehingga tidak akan lagi merasa terpaksa. Hukuman ini baik jika dilakukan pada anak-anak yang memang masih harus dipaksa belajar. Dengan awalnya paksaan maka anak-anak lama-kelamaan akan menjadi kebiasaan dan akan membentuk karakter disiplin dalam belajar.
Kata-kata motivasi bisa menjadi pengingat kepada diri kita untuk mencapai target belajar sehingga akan lebih disiplin dalam belajar. Pilih kata motivasi yang dapat menyentuh hati dan menggugah pikiran sadar kita untuk sadar bahwa belajar itu penting. Tulis kata-kata motivasi tersebut pada tempat-tempat yang sering anda lihat misalnya di dinding kamar, di depan meja belajar, di depan lemari atau di layar HP. Dengan menulis kata-kata motivasi ditempat yang sering kita lihat maka akan sering mengingatkan kita untuk disiplin lagi dalam belajar. Ini merupakan hal seperti sepele tetapi telah banyak berhasil untuk meningkatkan motivasi seseorang sehingga bisa meningkatkan disiplin belajar seseorang. Anda bisa mencoba dan membuktikannya sendiri.
Dalam melakukan aktifitas belajar kita perlu menciptakan kondisi belajar yang nyaman. Kondisi belajar yang nyaman akan menjadikan kita betah belajar, konsentrasi penuh serta tidak mudah ngantuk dalam belajar. Menciptakan kondisi belajar yang nyaman bisa kita lakukan dengan mengatur tempat belajar jauh dari kebisingan, tidak mengaktifkan Handpone, nyala lampu yang cukup serta kondisi lain yang bisa membuat anda betah melakukan aktifitas belajar. Dengan kondisi belajar yang nyaman maka akan bisa meningkatkan disiplin belajar sehingga tidak cepat menyudahi kegiatan pembelajaran sebelum jam belajar selesai dan merupakan cara meningkatkan motivasi belajar anak.
Sikap tegas tidak hanya perlu untuk dilakukan pada orang lain, tetapi kita harus bisa tegas terhadap diri sendiri terlebih dahulu sebelum tegas dengan orang lain. Jika telah membuat aturan belajar maka kita harus tegas pada diri sendiri untuk menaati aturan belajar yang telah dibuat. Kita harus bisa mengendalikan hal-hal yang bisa memancing nafsu dan emosi kita untuk tidak belajar, sehingga kita bisa tetap melakukan belajar dengan disiplin. Demi mencapai apa yang kita cita-citakan maka tegaslah pada diri sendiri. Ada waktunya untuk berlibur dan ada waktunya untuk belajar. Jika sudah waktunya belajar maka harus totalitas dan konsentrasi penuh serta peran orang tua dalam mendidik anak juga sangat diperlukan.
Dalam melaksanakan belajar banyak sekali faktor yang dapat mengganggu konsentrasi dalam belajar. Jika kita sedang konsentrasi belajar bisa saja handpone kita berdering lalu segera merubah konsentrasi kita ke handpone, pesan apa yang ada didalm handpone. Untuk itu sebelum belajar maka singkirkan hal-hal yang bisa mengganggu konsentrasi belajar. singkirkan handpone, foto kekasih atau hal-hal lain yang bisa mengganggu konsentrasi belajar anda. Dengan konsentrasi penuh maka waktu belajar bisa digunakan secara maksimal untuk belajar. Dengan demikian maka dapat meningkatkan disiplin belajar sehingga pencapaian pembelajaran dapat tercapai.
Untuk mendapatkan sesuatu yang baik pasti membutuhkan perjuangan untuk mencapainya. Batasi terlebih dahulu apa yang menjadi kesenangan anda tetapi mengganngu waktu belajar anda, seperti bermain game. Kita boleh bermain game tetapi bukan berati tanpa batasan. Tetap batasi diri anda agar tidak terlalu menggunakan waktu untuk hal-hal yang menyenangkan terlebih dahulu. berjuanglah terlebih dahulu dengan belajar maka kita akan memanen manisnya hasil dari pahitnya perjuangan. Dengan begitu maka kita bisa meningkatkan disiplin belajar kita sehingga akan meningkatkan kemampuan dalam diri kita terhadap apa yang kita cita-citakan atau kita targetkan.
Tetapkan waktu belajar setiap hari pada kegiatan sehari-hari anda. Dengan menetapkan waktu belajar maka kita akan diatur oleh jadwal yang telah kita buat. Dalam menentukan waktu belajar lebih baik yang sering dengan durasi waktu yang tidak terlalu banyak daripada jarang tetapi dengan durasi waktu yang langsung banyak atau biasa sering disebut dengan sistem kebut semalam. Jadi belajar lebih baik setiap hari selama 1 jam dari pada seminggu sekali 6 jam. Otak juga merupakan organ tubuh seperti organ lain seperti perut jadi tidak bisa diborong dalam cara kerjanya. Makan saja kita perlu 3 kali sehari tetapi dikerjakan setiap hari. Begitu juga dengan belajar karena cara kerja otak dan organ lain tidak jauh berbeda.
Kelompok belajar akan membuat seseorang menjadi lebih disiplin dalam belajar karena ada orang lain yang mengingatkan waktu belajar. Serta dengan belajar kelompok maka kita bisa belajar banyak hal dengan orang lain yang kita belum bisa. Yang menurut kita sulit belum tentu menurut orang lain sulit begitu juga sebaliknya. Sehingga dengan belajar kelompok akan lebih memberikan banyak manfaat selain meningkatkan disiplin belajar juga dapat saling berbagi informasi dan ilmu.
Demikian beberapa Cara Meningkatkan Disiplin Belajar. Disiplin belajar akan lebih tumbuh pada diri kita kalau kita sadar bahwa belajar merupakan suatu kebutuhan untuk kita sendiri maka tanamkanlah rasa sadar bahwa diri kita membutuhkan belajar untuk kebaikan dan masa depan kita. Tidak ada hal yang susah jika kita mau untuk berusaha dan tidak ada hal yang mudah kita dapat tanpa perjuangan maka renungkanlah hal tersebut agar anda semakin sadar bahwa belajar memang perlu adanya kesadaran serta disiplin diri dalam setiap individu yang ingin sukses di masa depannya.
[accordion]
[toggle title=”Baca juga artikel ppkn lainnya :”]
[/toggle]
[/accordion]
Badan usaha berdasarkan wilayah negara adalah badan usaha yang mana didalamnya dapat dikelompokkan dari asal…
Pemerintahan suatu negara memiliki banyak lembaga yang bertanggung jawab atas berbagai aspek administrasi negara. Lembaga-lembaga…
Para pendiri bangsa telah berkomitmen untuk mewujudkan cita-cita besar bangsa Indonesia, salah satu wujud komitmen…
Dari sudut pandang etimologi, kata "Otonomi" berarti mengatur sendiri atau memerintah sendiri. Pengertian Otonomi Daerah dapat…
Komitmen di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai "Tanggung jawab", perilaku bertanggung jawab dapat…
Pasal 18 ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan bahwa Negara Kesatuan Republik…