Setelah mengetahui cara memperingati hari kebangkitan nasional, kali ini akan kita bahas mengenai tokoh-tokoh kebangkitan nasionalnya. Siapa saja tokoh tersebut? Berikut ulasan selengkapnya.
1. Dr. Soetomo
Dr. Sutomo sudah tidak asing di era pergerakan nasional. Tekad untuk memperjuangkan negeri yang berapi-api diimbangi dengan gerak nyatanya mampu menyalakan semangat masyarakat Indonesia.
Dr. Sutomo adalah tokoh penting Pergerakan Nasional yang mencetuskan berdirinya organisasi Budi Utomo pada tahun 1908.
Saat itu di tahun 1945, Bung Tomo hendak membangkitkan rasa persatuan guna mengusir NICA, peristiwa inilah yang menjadi asal muasal peringatan hari Pahlawan pada 10 November.
2. Ir. Soekarno
Pahlawan yang ikut andil untuk Kebangkitan Nasional salah satunya adalah Soekarno. Menyandang predikat sebagai Bapak Bangsa, beliau memberikan kontribusi penting untuk kemerdekaan Indonesia.
Selain itu, Soekarno memiliki predikat proklamator yang andal, sehingga membuat semangat persatuan, kesatuan, serta rasa nasionalisme bangkit.
3. Dr. Cipto Mangunkusumo
Salah satu tokoh “tiga serangkai”, pendiri Indische Partij, salah satu organisasi politik pertama yang rajin melontarkan kritik terhadap pemerintahan.
Sikap kiritsnya memang sudah tampak sejak bersekolah di STOVIA. Banyak tulisan-tulisan dirinya yang memuat kritik ketidakpuasan akan pemerintahan Belanda yang sedang berjalan saat itu.
4. Ki Hajar Dewantara
Ki Hajar Dewantara mungkin sudah sering terdengar. Sebenarnya, nama asli beliau adalah Suwardi Suryaningrat. Kiprahnya di dunia pendidikan sudah tidak diragukan.
Bahkan, Ki Hajar Dewantara juga berkontribusi penting dalam mendirikan lembaga Taman Siswa. Beliau berharap masyarakat Indonesia bisa mendapatkan kesempatan belajar layak.
Ki Hajar Dewantara juga dikenal sebagai seorang politisi, terlebih lagi setelah ikut serta mendirikan Indische Partij.
5. Dr. Douwes Dekker
Pria kelahiran Pasuruan ini pelengkap tokoh “tiga serangkai” yang bersama mendirikan Indische Partij. Penulis kritik tentang pemerintah, wartawan, serta aktivis politik menjadi hal-hal yang mengidentikkan diri dengan tokoh yang memiliki nama lengkap dr. Ernest François Eugène Douwes Dekker ini. Selain itu, beliaulah penggagas nama Nusantara sebagai tanah Hindia Belanda yang merdeka.